Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2022

MANFAAT JELANTAH

Gambar
 Dinas Lingkungan Hidup ( KLH ) Surabaya mengadakan kegiatan penyuluhan dan pelatihan pemanfaatan jelantah atau minyak goreng yang sudah terpakai beberapa kali untuk kader Surabaya hebat ( KSH ). Kegiatan penyuluhan dan pelatihan dilaksanakan di gedung B lantai 2 kantor Dinas Lingkungan Hidup, Rabu 15 Juni 2022. TUTOR MEMPERAGAKAN MEMBUAT LILIN Pelatihan diadakan dalam dua sesi, yang pertama dilaksanakan pagi mulai pukul 09.00 wib untuk kader Surabaya hebat dari wilayah Surabaya Selatan, sedangkan untuk sesi kedua dilaksanakan pada pukul 13.00 wib untuk kader Surabaya hebat dari wilayah Surabaya Utara dan barat. PRAKTEK MEMBUAT LILIN OLEH PESERTA Jelantah adalah minyak goreng yang telah digunakan lebih dari dua kali atau tiga kali penggorengan bahkan lebih dari itu. Pemakaian minyak goreng yang telah terpakai beberapa kali itu bisa dikatakan sebagai limbah, selain tidak baik buat kesehatan juga lingkungan.  PROSES PEMBUATAN LILIN Dampak untuk kesehatan bisa mengakibatkan terjadinya kol

MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA

Gambar
  Rapat MMD ( Musyawarah Masyarakat Desa ) kelurahan Ujung dilaksanakan di aula kelurahan Ujung Rabu 9 Juni 2022. Hadir dalam pertemuan tersebut Lurah Ujung Bapak Wahyudi, kepala Puskesmas sawah Pulo dr. Erna, ketua LPMK Bapak Suprapto, Babinkamtibmas Victor Sumbogo,  ketua RW 01 s/d 16,  kader KSH dan juga Kim Ujung.  LURAH BERSAMA KAPUS DAN LPMK Musyawarah masyarakat desa yang diselenggarakan oleh puskesmas Sawahpulo dengan para ketua RW serta kader Surabaya hebat, dimaksudkan untuk meningkatkan pola hidup sehat. KADER SERTA RW SE KELURAHAN Dalam sambutannya Lurah ujung menyatakan "Musyawarah masyarakat desa atau kelurahan ini  sangat penting  untuk warga, menerapkan pola hidup bersih dan sehat".  Sementara kepala Puskesmas menyampaikan "Puskesmas adalah fasilitas kesehatan tingkat pertama, selain itu untuk hidup lebih sehat dan bersih Puskesmas juga mengadakan survei mawas diri. Dari hasil survei tersebut akhirnya dapat dijadikan acuan untuk hidup lebih bersih dan seh

SOSIALISASI DTMS

Gambar
 DATA TERPADU MASYARAKAT KOTA SURABAYA ( DTMS ). Sosialisasi DTMS untuk ketua RW dan RT se kelurahan Ujung dilaksanakan di aula kantor kelurahan Ujung, Jum'at 3 Juni 2022. Kegiatan sosialisasi ini dihadiri ketua RW 01 s/d 16, perwakilan 3 orang ketua RT masing-masing RW, ketua LPMK serta KIM Ujung. RT DAN RW PESERTA SOSIALISASI Kegiatan sosialisasi ini di pimpin langsung oleh lurah Ujung bapak Wahyudi Hardiyanto. Dalam pengarahannya Lurah Ujung menyampaikan bahwa ketua RT dan RW harus turun langsung ke warga, karena RT dan RW yang tahu kondisi wilayah serta warganya. Mari kita perhatikan dan langsung di praktekkan, bila kurang faham bisa ditanyakan sampai benar-benar menguasai, sehingga data ini benar benar valit. SERIUS TAPI SANTAI Staf kelurahan yang memandu sosialisasi DTMS  memberikan arahan dan bimbingan dengan sabar sehingga sosialisasi berjalan komunikatif dan lancar.