Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2019

PELAYANAN MASYARAKAT.

Gambar
Seperti kita ketahui bersama bahwa selama ini Surabaya yang terdepan dalam hal melakukan perubahan dan layanan masyarakat yang prima. Dibawah kendali Bu Risma, Surabaya menjelma menjadi kota yang menarik perhatian kota dan kabupaten lain karena kemajuannya sehingga tidak sedikit kota dan kabupaten lain studi banding ke Surabaya. Inovasi yang dilakukan oleh pemerintah kota belum sepenuhnya berjalan ditingkat bawah. E Goeverment yang dicanangkan pemerintah kota itu  dimaksudkan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Tapi faktanya masyarakat masih banyak yang belum bisa menikmati pelayanan yang terbaik. Permasalahannya apakah pemerintah kota berjalan begitu cepat sehingga aparatur nya  tertinggal atau pegawai yang ada itu lemot?. Kalau kita mengamati keluhan masyarakat, jelas bahwa kinerja aparat masih belum optimal terbukti masyarakat harus kembali untuk melengkapi berkas-berkas yang dibutuhkan. Bahkan sempat viral di media sosial ketika Bu Risma marah marah di dis

GIAT GERAK JALAN LANSIA

Gambar
Lomba gerak jalan lansia dalam rangka menyambut hari pahlawan 10 November diadakan  pada hari Minggu 27 Oktober 2019 di  Taman  Suroboyo  ini rencananya akan dibuka oleh walikota Surabaya Tri Rismaharini. Berhubung walikota ada kegiatan lain maka lomba gerak jalan lansia ini di lepas oleh Kadispora Surabaya Bapak Afghani Wardana. Kadispora BPK Afghani Lomba yang diikuti 22 peserta ini mengambil start dan finish di depan sentra ikan bulak, dilepas oleh Kadispora tepat pukul 06.00wib. Dalam sambutannya Kadispora menyampaikan bahwa kegiatan ini dimaksudkan agar para lansia tetap sehat dan semangat. Kasi kesra dan kasi pemerintahan kelurahan ujung Kelurahan ujung kecamatan Semampir ikut berpartisipasi dalam gerak jalan lansia ini di wakili oleh lansia IKAN MAS HANG TUAH  dari RW 08 dengan nomor start 10. Ikut mendampingi peserta dari kelurahan ujung kasi kesra dan kasi pemerintahan. Gerak jalan lansia ini mengambil star dari sentra ikan bulak kearah timur berputar di jemb

SOSIALISASI ARANG BRIKET

Gambar
Surabaya Utara khususnya kecamatan Semampir terus menggeliat dengan berbagai kegiatan. Kemarin  23 Oktober 2019, bertempat di aula kecamatan Semampir mengadakan pelatihan bimbingan tehnis peningkatan peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan dan lingkungan. Peserta kader lingkungan Kegiatan yang diikuti kader lingkungan dari 5 kelurahan yang RW nya masuk 150 besar SCC ini, masing masing RW mengirimkan 7 kadernya. Selain camat Semampir, kegiatan ini juga dihadiri Bu Mia dari DKRTH sebagai pendamping untuk wilayah Surabaya Utara. Camat Semampir Bu Hindun Dalam sambutannya camat Semampir Bu Siti Hindun Robba. H. S.pd.M.si. mengatakan " Kader lingkungan adalah garda terdepan untuk terus mensosialisasikan masalah sampah dan kebersihan". Dari 37 bank sampah yang ada di kecamatan Semampir ini harus lebih ditingkatkan lagi sehingga Semampir lebih bersih dan asri, demikian kata Bu Hindun  camat Semampir. Bu Mia dari DKRTH memaparkan energi alternatif te

UNTUK SURABAYA YANG LEBIH BAIK

Gambar
Untuk menuju Surabaya yang lebih baik, banyak hal yang harus dilakukan dan dibenahi. Bukan hanya infrastruktur tapi juga sumberdaya manusianya perlu mendapatkan perhatian. Terutama masalah disiplin. Tidak semua warga Surabaya ini punya SDM yang mumpuni, sebagian juga ada warga yang SDM nya pas-pasan kalau tidak mau  dikatakan kurang. Seperti kita ketahui bersama bahwa kedisiplinan di masyarakat masih perlu ditingkatkan dan mendapat perhatian serius.      Misalnya kendaraan bermotor roda dua, bentor dan pengendara roda empat masih banyak yang belum mentaati peraturan. Misalnya tidak memakai helm, menggunakan hp saat berkendaraan yang bisa mengakibatkan terjadinya kecelakaan yang bisa membahayakan dirinya sendiri juga orang lain. Kendaraan roda tiga seperti bentor yang tidak layak juga harus mendapatkan perhatian, karena banyak bentor yang tidak memenuhi persyaratan namun tidak ada penindakan.      Kita ketahui selama ini Surabaya adalah pemegang supremasi Adipura kencana terb

KERJABAKTI BERSAMA TNI LANTAMAL 5

Gambar
Menyambut hari pahlawan 10 Nopember, warga RW 13 jatipurwo dan warga RW 14 Jatisrono kelurahan ujung kecamatan Semampir melakukan kegiatan bersih-bersih di sepanjang bantaran sungai. Kompak memerangi sampah Kegiatan bersih-bersih ini bekerja sama dengan TNI, Lantamal 5, satpol PP kecamatan Semampir, DKRTH serta para kader lingkungan RW 13 dan RW 14 kelurahan ujung kecamatan Semampir. Masyarakat disekitar kegiatan juga ikut serta membantu membersihkan sampah yang diangkat dari sungai. Masih banyaknya masyarakat yang kurang peduli  lingkungan dengan membuang sampah kesungai bisa mengakibatkan banjir apabila musim hujan tiba. Indahnya kebersamaan Sedia payung sebelum hujan, menjadi acuan dalam kegiatan ini, sehingga dengan bersih nya sungai dan sampah di bantaran sungai diharapkan saat musim hujan tiba tidak ada sungai yang meluap karena penuh sampah. Selaiin bersih bersih para TNI dan Lantamal 5 mengadakan sosialisasi kebersihan kepada masyarakat yang ada di sekitar sunga
Gambar
                   KULINER KAMPUNG                    MARTABAK JAULIT     Makananan martabak yang satu ini mungkin tidak populer dikalangan masyarakat dan mungkin hanya ada di Surabaya utara. Kebanyakan masyarakat lebih mengenal yang namanya martabak itu , adalah *martabak telor* atau *martabak manis*. Orang Jakarta menyebut  *martabak manis* kalau di Surabaya disebut *terang bulan*.      Di surabaya makanan yang satu ini banyak di jual dikampung kampung pinggiran. Terutama wilayah Utara, dimana penduduknya yang sangat padat,  sehingga banyak warga yang memanfaatkan berjualan makanan dan  minuman didepan rumahnya untuk menambah penghasilan keluarga. Martabak jaulit Bahan martabak jaulit Martabak jaulit ini isinya bihun dan wortel yang di iris kecil kecil, dibungkus tepung dan digoreng dengan minyak gajih. Minyak gajih ini terbuat  dari lemaknya sapi yang digoreng dan menjadi minyak,  kemudian didiamkan  hingga membeku. Asal mula disebut martabak jaulit karena maka

RAZIA KENDARAAN RODA DUA

Gambar
     Polsek Semampir terus berupaya meningkatkan disiplin masyarakat pemakai kendaraan bermotor roda dua. Kali ini bertempat di jalan Pegirian depan kantor kelurahan Ampel kecamatan Semampir, mengadakan razia kendaraan bermotor roda dua bekerja sama dengan Samsat Surabaya Utara.      Seluruh kendaraan bermotor roda dua diberhentikan untuk diperiksa kelengkapan surat-surat nya, banyak pengendara yang ditilang karena tidak punya SIM, tidak pakai helm dan berboncengan lebih dari satu. Walau punya SIM dan pakai helm tapi pajak kendaraannya mati, ada kebijakan tidak langsung di tilang  tapi disuruh melunasinya ditempat. Karena petugas Samsat keliling sudah siap melayani pembayaran pajak kendaraan yang sudah habis masa berlakunya.      Banyak anak dibawah umur yang yang bawa motor tidak pakai helm putar balik begitu melihat ada razia tanpa mempedulikan keselamatan dirinya dan orang lain. Tidak sedikit pula  ibu - ibu yang mau belanja ke pasar juga terjaring razia karena tidak punya SIM.

DEMOKRASI TINGKAT RT.

Gambar
Surat suara pemilihan ketua RT 04 P emaparan visi misi Pemaparan visi misi  Pemilu legislatif dan pemilu presiden memang sudah berlalu. Namun gema demokrasi itu masih terngiang. Apalagi saat ini warga Surabaya mulai mengadakan pemilihan ketua RT, RW dan LPMK. Dibeberapa tempat yang kebetulan ada calon yang maju sebagai RT atau RW maka warga menyambutnya dengan antusias.      Pemilihan ketua RT 04 RW XI Sawahpulo kulon Kelurahan ujung kecamatan Semampir ini diikuti oleh 2 calon. Panitia pemilihan RT dengan dana terbatas berusaha untuk mengadakan pemilihan secara terbuka, panitia mencetak surat suara serta undangan layaknya pemilihan umum. Pemilihan pun di kemas sedemikian rupa, sebelum acara coblosan calon ketua RT harus menyampaikan  visi misi nya. Sesuatu yang baru dilakukan di pemilihan RT kali ini. Karena sebelum sebelumnya tidak ada penyampaian visi misi.      Calon nomer urut 1 Bapak Junaidi mendapat kesempatan pertama untuk menyampaikannya visi misinya.

CANGKRUAN.

Gambar
Cangkruan bersama 3 pilar di Surabaya ini bukan lagi sesuatu yang baru, sehingga ketika ada cangkruan masyarakat banyak yang datang, karena bisa dijadikan ajang wadul (curhatan) masyarakat.      Cangkruan bersama 3 pilar kali ini bertempat di depan balai RW 09 Hangtuah kelurahan ujung kecamatan Semampir. Dalam kegiatan ini Polsek Semampir, Koramil 0830/02, Camat Semampir, Lurah ujung, RW serta tokoh masyarakat dan warga banyak yang hadir. Biasanya kegiatan cangkruan ini juga dijadikan ajang wadul atau bertanya kepada aparat.      Dalam sambutannya Kapolsek Semampir KOMPOL Aryanto Agus S, A.Md. menyampaikan pentingnya menjaga keamanan lingkungan serta menjaga kerukunan dalam masyarakat. Bahayanya memakai narkoba dikupas tuntas oleh Kapolsek, untuk itu orangtua harus benar-benar memperhatikan anak anaknya. Seringnya kehilangan sepeda motor juga menjadi perhatian Kapolsek yang murah senyum ini. Dalam sambutannya Camat Semampir yang diwakili Kasie trantib Bapak Burhanudin ini, meneka

SISI LAIN GIAT LOMBA KELOMPOK TANI

Gambar
Minggu pagi di balaikota Surabaya sangat ramai. Banyak masyarakat yang meluangkan waktunya untuk berolahraga sambil santai menikmati segarnya udara pagi. Kebetulan acara Minggu ini bersamaan dengan final lomba kelompok tani. Surabaya sebagai kota metropolis, ternyata masih punya 15 lahan pertanian dipinggiran kota. Dalam kegiatan tersebut juga dijadikan ajang promosi UMKM yang menjual berbagai produk makanan olahan, minuman dan tanaman hias hasil budidaya masyarakat. Bukan hanya kelompok tani dan UMKM saja, para siswa pun ada yang ikut berpartisipasi. Siswa SMPN 6 Surabaya ini mempromosikan produk dari limbah styrofoam. Suatu kreatifitas para siswa ini patut untuk dicontoh dan dicoba, karena dari limbah styrofoam bisa disulap menjadi pot bunga yang menarik. Bukan hanya dari limbah styrofoam saja, cangkang telur pun bisa dimanfaatkan sebagai pupuk organik, bahkan barang Compact disc ( CD) yang rusak dan tidak dipakai lagi dijadikan barang yang berguna dan berharga. Cukup menarik apa

MELUKIS DENGAN MEDIA AMPAS KOPI.

Gambar
     Setiap manusia pada dasarnya punya bakat masing-masing. Bakat itu anugerah Tuhan yang belum tentu bisa ditiru orang lain. Seperti seni lukis, banyak aliran dan ragamnya. Ada yang aliran naturalis, kontemporer dan lain lagi. Begitu pula medianya ada yang hanya pakai pensil, cat cair, bulu ayam ataupun batang pisang yang sudah dikeringkan.       Warga kecamatan Semampir yang satu ini awalnya hanya membuka warung kopi di samping Grand city mall. Dulu hanya suka Corat coret dikertas dengan pensil menggambar sesukanya disela sela menunggu warung kopinya sambil ngobrol dengan pelanggannya. Namun bakat dan kreativitasnya ,ampas kopi dijadikan media lukisannya. Dengan bakat dan ketekunannya mendalami seni lukis, akhirnya dengan lukisan ampas kopi  membuat SBO TV dan JTV mewawancarainya. Akhirnya Sulistyo nama pelukis ampas kopi ini mendapat kesempatan untuk memamerkan lukisannya. Beberapa kali mengadakan pameran dan workshop di Surabaya bahkan Jakarta.      Sampai saat ini walau l

PENGALAMAN ADALAH GURU TERBAIK.

Gambar
     Suatu pengalaman pribadi yang sangat berarti dan tak ternilai harganya. Ketika pertama kali bergabung dengan KIM, saya masih belum tahu bagaimana cara membuat blog. Saat ada pelatihan dari Kominfo dan KIM KOTA, saya terbentur dengan waktu sehingga tidak bisa ikut. Ketika ada kesempatan lain,saya usahakan untuk hadir. Pada kesempatan pertama membuat blog dipandu Bunda Tri dan Cak Suwardi KIM pelangi, namun sesampainya dirumah mencoba untuk membuat tulisan, apa yang sudah diajarkan tidak bisa dibuka blog nya.      Beberapa hari dirumah mencoba lagi, mulai pakai HP sampai laptop masih juga belum bisa. Keinginan untuk bisa tidak pernah surut, dengan berbagai cara saya coba akhirnya berhasil untuk menulis. Saat ada pelatihan lagi dan sempat belajar mengganti ikon. Namun teman teman tidak bisa membuka blok Ujung mandiri, karena alamatnya tidak jelas. Akhirnya bersama  Cak Suwardi dan ketua KIM SURABAYA Cak Topan dibongkar ulang sampai akhirnya bisa seperti sekarang ini, wal

KANTOR KELURAHAN UJUNG.

Gambar
    Mampir ke kantor kelurahan ujung kecamatan Semampir. Sekedar kumpul dengan Kader-kader kelurahan serta bersilaturahim dengan Lurah ujung Bapak Wahyudi.