KERJABAKTI BERSAMA TNI LANTAMAL 5

Menyambut hari pahlawan 10 Nopember, warga RW 13 jatipurwo dan warga RW 14 Jatisrono kelurahan ujung kecamatan Semampir melakukan kegiatan bersih-bersih di sepanjang bantaran sungai.

Kompak memerangi sampah

Kegiatan bersih-bersih ini bekerja sama dengan TNI, Lantamal 5, satpol PP kecamatan Semampir, DKRTH serta para kader lingkungan RW 13 dan RW 14 kelurahan ujung kecamatan Semampir.

Masyarakat disekitar kegiatan juga ikut serta membantu membersihkan sampah yang diangkat dari sungai.
Masih banyaknya masyarakat yang kurang peduli  lingkungan dengan membuang sampah kesungai bisa mengakibatkan banjir apabila musim hujan tiba.
Indahnya kebersamaan

Sedia payung sebelum hujan, menjadi acuan dalam kegiatan ini, sehingga dengan bersih nya sungai dan sampah di bantaran sungai diharapkan saat musim hujan tiba tidak ada sungai yang meluap karena penuh sampah.

Selaiin bersih bersih para TNI dan Lantamal 5 mengadakan sosialisasi kebersihan kepada masyarakat yang ada di sekitar sungai. Warga RW 13 jatipurwo dan warga RW 14 Jatisrono sadar bahwa dengan lingkungan yang bersih maka wilayah akan bebas dari bau tidak sedap dan jauh dari  penyakit.

Mengumpulkan sampah

Kegiatan yang di mulai pukul 07.30wib diakhiri dengan menyantap makanan seperti Ubi, singkong dan kacang rebus yang di sediakan masyarakat sekitar dengan sukarela.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

MASYARAKAT SUDAH CERDAS

HALAL BIHALAL KELURAHAN UJUNG

CANGKRUAN.