KAWASAN PHYSICAL DISTANCING

KIM kelompok informasi masyarakat yang ada di Surabaya khususnya KIM UJUNG MANDIRI saat ini benar-benar menjadi garda terdepan dalam pencegahan penyebaran virus Covid 19 ini.
Sejak awal menyemprot disinfektan seluruh pegiat informasi Surabaya bersama aparat di wilayah saling bahu membahu membantu pemerintah dalam melawan virus yang menghebohkan dunia ini.  Melawan wabah ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja, polisi, TNI dan masyarakat  juga terlibat.
KAPOLRES PELABUHAN MEMASANGKAN MASKER KE WARGA
Dalam pelaksanaan pencegahan, peran KIM bukan hanya sekedar mengingatkan masyarakat, tapi terjun langsung sebagai ujung tombak melakukan penyemprotan.
Saling bergotong royong dan berbagi peran. Bahkan berkat kegigihan pegiat KIM dalam memberikan informasi dan edukasi ke pengurus kampung, seluruh warga mulai dari RW, RT dan karang taruna bersatu padu melawan dan memerangi virus Corona ini.
KAWASAN PHYSICAL DISTANCING RW 12
Berbagai cara sudah dilakukan untuk memutus berkembangnya, sampai akhirnya harus melakukan kawasan physical distancing dan yang dijadikan contoh adalah kawasan perumahan Angkatan laut di RW 08 dan RW 16 kelurahan Ujung.
BERSAMA KETUA RT 10 RW 13 JATIPURWO
Dengan pemasangan banner kali ini berarti di kelurahan Ujung kecamatan Semampir sudah ada 9 wilayah yang menerapkan kawasan physical distancing. Dan akan terus ditambah sehingga penyebaran virus dapat dicegah sedini mungkin. Walau  wilayah yang di jadikan kawasan physical distancing ini  sebenarnya adalah wilayah yang padat penduduk. Namun dengan sosialisasi yang selalu dan terus menerus, diharapkan bisa menjadi kawasan yang paling sedikit terdampak dari wabah.
BERSAMA KETUA RW 14 JATISRONO
Memang yang sudah kita lakukan belum menampakkan hasil yang memuaskan, tapi pencegahan terus kita lakukan dan harus yakin bahwa tidak ada yang sia sia dalam melakukan sesuatu. Ketika pemerintah sudah maksimal dalam menangani masalah ini serta masyarakat patuh dan disiplin maka wabah ini bisa segera berakhir, semoga.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MASYARAKAT SUDAH CERDAS

HALAL BIHALAL KELURAHAN UJUNG

CANGKRUAN.