DEKADENSI NASIONALISME

Ada yang menarik dan menyedihkan saat melakukan operasi masker di warung giras. 
Dari dua lokasi warung giras terjaring 12 anak yang kedapatan tidak memakai masker.

APEL SEBELUM OPERASI

Ketika ditanya petugas Satpol-PP, lima anak tidak tahu lagu Indonesia Raya serta tidak  hafal Pancasila. Dan yang lebih memprihatinkan  seorang anak yang mengaku sekolah madrasah Tsanawiyah setingkat SMP tidak tahu dan tidak hafal rukun Islam. Akhirnya mereka dapat peringatan dan hukuman push up 25 kali.

HUKUMAN PUSH UP 

Yang menjadi pertanyaan dan diskusi saat evaluasi adalah bagaimana anak usia sekolah setingkat Tsanawiyah atau SMP tidak tahu dan tidak hafal Pancasila dan lagu Indonesia Raya,apalagi  sampai tidak tahu rukun Islam. Sungguh sangat memprihatinkan sekali. 
Apakah Pancasila sebagai dasar negara sudah tidak lagi dianggap sebagai sesuatu yang penting untuk diketahui dan dipahami.
Bukankah setiap upacara bendera selalu di kumandangkan lagu Indonesia Raya, dibacakan Pancasila dan Undang Undang Dasar
.
OPERASI MASKER DI WARUNG GIRAS

Sempat terbesit dipikiran kita untuk menghadap dinas pendidikan guna mengintruksikan dan mewajibkan setiap sekolah untuk memulai pelajaran dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan membaca Pancasila. Karena kalau hal ini tidak dilakukan, tidak menutup kemungkinan lambat laun para generasi kita tidak tahu kita hidup di negara mana. Ini bukan lagi hanya dekadensi moral tapi sudah menjurus kearah dekadensi kebangsaan.

SOSIALISASI KEPADA WARGA

Sebagai pegiat sosial informasi sudah selayaknya kita bahu membahu dengan aparatur pemerintah dan TNI POLRI mempertahankan serta mengamankan ideologi bangsa yang mulai terkikis oleh globalisasi. 
#sapawargasby
#suarasurabayamedia
#pesona_surabaya
#kim gundih sejahtera
#kabar Surabaya
#kim pelangi
#kim Swaraguna

Komentar

  1. Heeem karena tidaksemua sekolah melaksanakan upacara

    BalasHapus
  2. Budayakan kembali Senin Upacara Bendera...

    BalasHapus
  3. Budayakan kembali Senin Upacara Bendera...

    BalasHapus
  4. Terus semangat untuk Surabaya lebih baik lagi

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

MASYARAKAT SUDAH CERDAS

HALAL BIHALAL KELURAHAN UJUNG

CANGKRUAN.